Selamat Datang di
MARMER MERAH ( RED MARBLE ) , ROOT ART CENTRE AND FURNITURE

Anggota Gratis
MARMER MERAH ( RED MARBLE ) ,  ROOT ART CENTRE AND FURNITURE
MARMER MERAH ( RED MARBLE ) , ROOT ART CENTRE AND FURNITURE
Indonesia
  • Katalog Produk

    HADIRKAN SUASANA SUREALIS DENGAN SENI UKIR AKAR JATI

    Jumlah Pesanan:
    Negara Asal:
    Indonesia

    Keterangan :

    Menghadirkan mebel unik di tengah ruang keluarga, selain menambah cantik ruangan juga memberi nuansa baru. bentuk-bentuk yang artistik, unik dan antik dapat memberi pencerahan sekaligus kepuasan batin. Selain membangkitkan rasa keindahan, juga menumbuhkan apresiasi terhadap bobot seni ti tengah nilai fungsionalnya.
    Seni ukir dan mebel dari akar kayu jati, bisa menjadi salah satu alternatifnya. Mebel akar kayu jati memiliki cukup banyak kelebihan bila dibandingkan mebel akar lainnya, Dari segi ketahanan, keawetan, mebel akar kayu jati sangat kuat, sementara dari segi penampilan lebih antik dan klasik.
    Kelebihan dari seni ukur akar jati adalah nilai eksklusifvitasnya, karena dasarnya dibuat oleh alam dan tidak ada duanya. Jadi karena bentuk akar selalu berbeda satu dengan yang lainnya, maka tidak bisa diproduksi lagi dalam bentuk yang sama.
    Bentuk dan konstruksi akar jati yang unik, rumit dan saling membelit, tampak kacau tak beraturan, bisa disulap menjadi berbagai model mebel yang artistik. Mulai dari kursi, meja, sofa, patung, penyekat ruang dan masih banyak bentuk yang lain. Karena nilai artistik menjadi prioritas, maka seolah menenggelamkan nilai fungsionalnya.
    Salah satu contoh, penyekat ruanggan dari akar kayu jati, dapat menghadirkan nuansa surealisme secara trimatra ( 3 dimensi ) . Akar-akar yang menjalar tak beraturan dari pangkal pohon dengan diameter tertentu diukir sedemikian rupa dengan menampilkan corak-corak yang mengadopsi bentuk-bentuk binatang.
    Perwujudan fauna seperti kuda, elang, kijang, gajah, singa dan lain-lain berpadu dengan objek non realis secara keseluruhan menampilkan komposisi dan suasana yang dinamis dan ekspresif. Suasana taman laut, lengkap dengan berbagai jenis ikan, karang dan aneka tumbuhan, tampak sangat menarik ketika menjadi tema ukir sekat ruang dari akar jati ini.
    Bila dipajang di ruang depan, bisa memberikan hiburan tersendiri bagi tamu yang berkunjung, juga menjadi media apresiasi. Bentuk fisik sekat ruang dari akar kayu jati sekaligus menjadi alternatif bagi yang jenuh dengan desain konvensional yang banyak menggunakan bahan dasar geometris.
    Bentuk-bentuk fauna juga menarik untuk ditampilkan sebagai " penjaga" sudut. Bentuk naga, harimau, singa dan lain-lain bisa menjadi pilihan untuk mengisi sudut ruang yang biasanya ditempati guci atau vas besar.
    Jenis mebel lain yang dapat dibuat dengan bahan akar jati ini antara lain aneka meja. untuk jenis ini bahan bakunya adalah akar kayu jati yang tidak banyak sulurnya. Sebagaimana dari awal dari seni ukir akar kayu jati ini yaitu nilai estetika dan eksklusif nya lebih dikedepankan.
    Karya yang dibuat dai akar kayu jati ini tidak ada yang menyamai tidak seperti sebagaimana produk pabrikan. Sehingga dapat difungsikan untuk mengisi ruangan juga menjadi koleksi yang bernilai seni tinggi. Apalagi karya unik dari seni ukir kayu jati ini sangat kuat dan bisa diturunkan sampai tujuh turunan asal dirawat dengan baik.



Anda mendapat [3] permintaan baru.
Ke Menu Anggota

Depan - Penawaran Dagang - Daftar Produk - Daftar Permintaan - Daftar Kerjasama - Daftar Perusahaan
© 2024 Indotrade.co.id. Hak Cipta Dilindungi Undang-undang.