Selamat Datang di
ERA ASTA MARIN NUSANTARA

Anggota Gratis
ERA ASTA MARIN NUSANTARA
ERA ASTA MARIN NUSANTARA
Indonesia
  • Katalog Produk

    ARMI– 141 WS ( Scale Remover/ Liquid)

    Jumlah Pesanan:
    Kemas & Pengiriman:
    pail

    Keterangan :

    PENGENALAN

    ARMI – 141 WS merupakan formula pembersih yang sangat efektif untuk membersihkan kerak-kerak air yang mengandung unsur carbonat magnesium dan calcium.
    FUNGSI

    * Untuk membersihkan kerak air yang terdapat didalam boiler maupun pada pipa-pipa boiler.
    * Untuk membersihkan kerak air yang terdapat didalam pipa-pipa pendingin.
    * Juga dapat digunakan untuk membersihkan kerak air yang terdapat pada kran.

    KEUNTUNGAN

    * Dapat mencegah kerusakan pada logam dan metal.
    * Mengandung bahan anti pembuihan yang bisa terjadi, jika mengandung asam dari pembersih lainnya.
    * Kekuatan kerja dari pembersih dapat dengan mudah diketahui melalui indikator pewarna.

    CARA KERJA

    Untuk Cleaning Boiler
    Peralatan yang dipersiapkan :

    1. Satu buah pompa sirkulasi kimia
    2. Satu buah drum penampung untuk sirkulasi
    3. Tiga buah slang untuk sirkulasi
    4. Satu buah slang untuk pembuang gas
    5. Satu set perlengkapan kerja seperti : baju, sarung tangan, masker dll.

    PROSEDUR KERJA

    1. Sambungkan pompa sirkulasi pada katup pembuangan.
    2. Hubungkan pipa sirkulasi dari penampungan ke pompa.
    3. Hubungkan pipa sirkulasi dari pompa ke Boiler input.
    4. Isi boleh denganair tawar ¾ bagian
    5. Panaskan air boiler sampai 150 oF
    6. Isi bak penampungan dengan air dari boiler yang telah dipanaskan.
    7. Masukkan ARMI – 141 WS sedikit demi sedikit sampai konsentrasi 10%
    8. Sambungkan sirkulasi dengan pompa selama 24 jam
    9. Setelah selesai bilas dengan air.
    10. Setelah dibilas kemudian dinetralisir dengan ARMI – 141 NR dengan konsentrasi 5%

    UNTUK MEMBERSIHKAN PIPA

    1. Dapat dilakukan secara sirkulasi
    2. Dibersihkan secara manual, kemudian masukkan ARMI – 141 WS dengan larutan 10% tutup kedua ujung pipa dan diamkan selama 30 menit.
    3. Setelah dibilas dengan air, kemudian dinetralisir dengan ARMI – 141 NR.

    DATA-DATA TEKNIS

    * Bentuk / Warna : Liquid / Bening
    * PH : ( 1% solution) 2

    PERHATIAN

    Hindarkan kontak langsung dengan anggota badan dan mata, bila terkena bilas dengan air tawar secukupnya.



Anda mendapat [3] permintaan baru.
Ke Menu Anggota

Depan - Penawaran Dagang - Daftar Produk - Daftar Permintaan - Daftar Kerjasama - Daftar Perusahaan
© 2024 Indotrade.co.id. Hak Cipta Dilindungi Undang-undang.